Selasa, November 25, 2008

Torres: Ronaldo Adalah Mesin


Striker Liverpool Fernando Torres menegaskan bintang MU Cristiano Ronaldo berada dalam 'kelasnya tersendiri' untuk penilaian pemain terbaik dunia.

Kedua bintang Liga Primer Inggris itu masuk dalam daftar calon Pemain Terbaik Dunia versi FIFA, bersama lima rekan Torres di tim Matador, dan kapten the Reds Steven Gerrard.

Namun, Torres tak mendukung rekan-rekannya itu, dan justru tak ragu lagi tentang pilihannya sebagai pemain terbaik dunia.

"Tak ada satu pun yang mampu menandinginya. Dia berada dalam kelasnya tersendiri. Saya tak pernah melihat ada pemain yang layak dibandingkan dengannya," tutur Torres kepada France Football.

"Apa yang ia lakukan musim lalu luar biasa. Tak ada yang meraih apa yang ia telah menangkan: Liga Champions, Liga Inggris, dan Sepatu Emas," puji Torres.

"Bagi saya, ia adalah pemain terbaik dunia. Sebuah mesin. Tak ada bandingannya," kata mantan striker Atletico Madrid itu.

Ronaldo adalah calon terkuat untuk menjadi penerus Kaka sebagi pemain terbaik Dunia dan Eropa setelah mencetak 42 gol untuk membantu United berkuasa di Eropa dan Inggris.(Goal)

Tidak ada komentar:

highlights The pompey vs the kop

http://www.mysoccerplace.net/video/video/show?id=2413390%3AVideo%3A128948&xgs=1&xg_source=msg_share_video#

Klub Manakah Juara BPL 2008/2009

Results

Gameweek 30
Portsmouth 2 - 1 Everton
Blackburn 1 - 1 West Ham
Fulham 2 - 0 Man Utd
Stoke City 1 - 0 Middlesbrough
Tottenham 1 - 0 Chelsea
West Brom 1 - 1 Bolton
Newcastle 1 - 3 Arsenal
Wigan 1 - 0 Hull City
Man City 1 - 0 Sunderland
Liverpool 5 - 0 Aston Villa

Fixtures

Gameweek 31
Blackburn V Tottenham 4 Apr 12:45
Arsenal V Man City 4 Apr 15:00
Bolton V Middlesbrough 4 Apr 15:00
Hull City V Portsmouth 4 Apr 15:00
Newcastle V Chelsea 4 Apr 15:00
West Brom V Stoke City 4 Apr 15:00
West Ham V Sunderland 4 Apr 15:00
Fulham V Liverpool 4 Apr 17:30
Everton V Wigan 5 Apr 15:00
Man Utd V Aston Villa 5 Apr 16:00